Dear Canopus,
Aku ingin menjadi Miaplacidus atau Avior
Agar selalu bersama kamu, membentuk rasi Carina
Langit adalah lautan kita
Kemudian kita berlayar dengan kapal Argo
Dari Lolkos ke Kolkis untuk mencari bulu domba emas
Pasti menyenangkan bersama kamu menjadi Argonaut
Tapi kan itu mimpi, ya?
Canopus,
Sejatinya kamu bintang dan aku bukan
Aku melihatmu dari sini dan di sana kamu tidak pernah tahu
Di sini banyak cahaya yg terang, sedang aku redup
Pasti tak terlihat dari atas sana, iya kan?
Hari ini kita memasuki pintu Oktober
Seperti kamu, aku juga tidak sabar tiba di rumah Desember
Dan semoga di persinggahan November kita dapat dekat
Maka aku berdoa sepenuh Oktober
Kamu tidak sabar untuk tiba pada Desember
Karena di bulan itu, kamu tampak lebih terang, Canopus...
Tanpa penutup_
picture: http://www.bethjones.net/wp-content/uploads/2011/03/girl-looking-at-night-sky.jpg
Aku ingin menjadi Miaplacidus atau Avior
Agar selalu bersama kamu, membentuk rasi Carina
Langit adalah lautan kita
Kemudian kita berlayar dengan kapal Argo
Dari Lolkos ke Kolkis untuk mencari bulu domba emas
Pasti menyenangkan bersama kamu menjadi Argonaut
Tapi kan itu mimpi, ya?
Canopus,
Sejatinya kamu bintang dan aku bukan
Aku melihatmu dari sini dan di sana kamu tidak pernah tahu
Di sini banyak cahaya yg terang, sedang aku redup
Pasti tak terlihat dari atas sana, iya kan?
Hari ini kita memasuki pintu Oktober
Seperti kamu, aku juga tidak sabar tiba di rumah Desember
Dan semoga di persinggahan November kita dapat dekat
Maka aku berdoa sepenuh Oktober
Kamu tidak sabar untuk tiba pada Desember
Karena di bulan itu, kamu tampak lebih terang, Canopus...
Tanpa penutup_
picture: http://www.bethjones.net/wp-content/uploads/2011/03/girl-looking-at-night-sky.jpg
Comments
Post a Comment